Baur Sedalu Komunikasi (BSK), Bukan sekedar Agenda Rutin Himpunan Mahasiswa

Source: instagram @bskunair2018
Penyelenggaraan kegiatan Baur Sedalu Komunikasi tahun 2018, atau yang akrab disebut BSK oleh seluruh mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga resmi berakhir dengan malam keakraban yang diselenggarakan Sabtu malam minggu, 15 September 2018 lalu. Di mulai sejak 2 Agustus 2018, BSK menjadi salah satu pintu gerbang para mahasiswa baru Ilmu Komunikasi untuk mengenal program studi yang pilih tersebut secara keseluruhan. Baur Sedalu Komunikasi merupakan salah satu agenda tahunan Ilmu Komunikasi dibawah tanggung jawab HIMAKOM Universitas Airlangga. Menurut Diska Ayu Nur Aini, salah satu Commers’18, “BSK itu acara osjur Ilkom Unair, pengakraban dengan kating-kating, pengenalan dengan club-club HIMA, sekaligus pengakraban dengan teman-teman seangkatan”. Kegiatan yang dilaksanakan di FISIP Airlangga ini mengambil tema games dimana peserta BSK harus mengenakan dresscode tokoh-tokoh dalam video game, hingga games yang dimainkan. 

Selain mengenalkan program studi Ilmu Komunikasi secara keseuruhan, mulai dari apa itu Ilmu Komunikasi, hingga apa saja club HIMA, BSK juga mengajak para peserta untuk saling mengenal satu sama lain. “BSK itu osjur (ospek jurusan) terseru dan tujuannya untuk membaur. Bener-bener nggak judul doang”, singkat Naafilia, mahasiswa baru asal Kota Blblabla itu. 
Bukan sekedar agenda rutin Himpunan Mahasiswa, tetapi juga agenda rutin menghimpun wawasan dan pengalaman.  Melalui BSK, peserta diajak berkeliling menjelajahi berbagai club yang ada, seperti Koma yang bergerak di bidang jurnalistik, Commic bagi para pecinta fotografi, Audio Visual (AV) yang berfokus pada dunia perfilm-an serta videografi, Coco yaitu club desain visual, Peeping Comm yaitu surga bagi para pencerewet film, Rocs yang mengasah kemampuan dalam bidang penyiaran radio, Pure yakni tempat para praktisi public relations mengembangkan diri, SEO sebagai lahan pengembangan event organizer skill, serta Commpor yang mengkoordinasi seluruh agenda olah raga para commers. Melalui 9 club HIMA yang ada, BSK menunjukkan bahwa lahan karier mahasiswa komunikasi cukup luas dibutuhkan di era saat ini, “ternyata Ilkom bener-bener dibutuhkan sama dunia, mulai dari media sampe korporat. Setelah BSK, rencananya pengen bisa sempet ngerasain seluruh bidang, kayaK PR, SEO, media”, tambah Naafilia.  

Melalui kegiatan jelajah club HIMA, peserta ditawarkan berbagai sub-sub sektor dalam studi Ilmu Komunikasi sesuai dengan minat dan bakat mereka. “Saya ingin mengikuti cub Audio Visual, karena passion saya”, ungkap Naafilia yang juga mengikuti UKM sinema ini. “Saya mengetahui teknik-teknik memotret dalam club Commic, dan saya memilih club SEO karena ingin mengetahui seluk beluk dalam pembuatan event”, jelas Diska. Selain membuka wawasan peserta seputar club HIMA, BSK juga memberikan kesempatan pagi para mahasiswa baru untuk mengembangkan diri dalam keorganisasian didalamnya. “ Semoga saya bisa memberikan kontribusi terbaik buat HIMAKOM”, pungkas Naafilia. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RONA DALAM BERTUTUR-Festival Mendongeng Bersama Kak Rona Mentari (Sebuah Review)

Mitos dan Fakta Jadi Announcer: Kata Alexandria Cempaka Harum, Pekerja Suara Komersil

Seberapa Greget Milenial Merencanakan Masa Depan? -Menilik Tantangan Milenial Hadapi Persaingan Kerja